Nge-date Makan Siang di Sushi Tei Cilandak Town Square (Citos)

by - May 18, 2024


Bubu salut, deh, sama Cilandak Town Square (Citos). Di antara banyaknya mal-mal di Jakarta Selatan, Citos masih jadi mal yang bertahan dan selalu ramai aja kelihatannya… :D 

Padahal kalau dilihat, mal ini ukurannya nggak terlalu besar, isinya pun juga kebanyakan tenant makanan. 

Namun mungkin inilah yang jadi kekuatan Citos, ya. Selain lokasinya yang strategis, makan di Citos bareng keluarga, teman, atau partner bisnis memang nyaman. 

Apalagi sekarang di Citos juga sudah ada restoran sushi favorit Bubu sekeluarga, Sushi Tei! :D 

Beberapa waktu lalu Bubu dan Yaya mencoba  makan di Sushi Tei Citos untuk pertama kalinya. Nah, kok anak-anak nggak ikut, Bu? Boo dan Mika juga ada rencana ditraktir tante-tantenya Hehehe… Jadilah hanya Bubu dan Yaya aja yang makan di Sushi Tei. Rasanya kayak nge-date lagi, deh, ya… :D 


Suasana Sushi Tei Citos

Sushi Tei di Cilandak Town Square berlokasi di lantai dua, ya. 


Memasuki Sushi Tei, kami disambut dengan interior modern yang bernuansa hangat. Lampu cukup terang dan dekorasi kayu menciptakan atmosfer yang hangat dan santai. 

Dengan suasana seperti ini, resto Sushi Tei memang cocok untuk jadi tempat menghabiskan waktu bersama keluarga, teman atau pasangan.



Satu hal yang nggak Bubu sangka, ternyata bagian dalamnya juga cukup luas. 

Kalau dibanding dengan restoran Sushi Tei di lokasi lainnya, kelihatannya di sini Bubu nggak melihat adanya sushi bar, deh. Jadi nggak bisa mengambil sushi yang kita mau. 

Suasana siang itu di dalam resto juga nggak terlalu ramai, ya. Setelah melihat sepintas bagian dalamnya, Bubu dna Yaya memilih untuk duduk di meja kursi dekat jendela. 


Menu yang Dipesan di Sushi Tei Citos

Seperti biasa kalau ke Sushi Tei ada menu-menu tertentu yang rasanya wajib Bubu pesan. Hehehe… 

Nah, salah satu menu tersebut adalah Wakame Salad. Salad sayur segar dengan tambahan wakame ini enak banget kalau ditambah sesame dressing. 

Wakame Salad


Porsinya agak besar dan mengenyangkan kalau buat Bubu. Karena itu untuk makan Wakame Salad ini biasanya bakal food sharing sama Yaya atau sama anak-anak kalau anak-anak ikut makan di Sushi Tei. 

Menu lain yang nggak pernah kelewat itu Salmon Mentai. Bubu suka banget kan, ya, sama mayo sama saus mentai. Jadilah kalau makan sushi biasanya lebih suka yang ada mayo atau saus mentainya seperti menu Salmon Mentai ini. 


Salmon Mentai

Aburi Salmon Belly


Kalau Yaya, udah pasti deh bakal pesan Aburi Salmon Belly. Bubu juga suka, sih, sama menu ini. Rasanya lumer banget begitu masuk mulut. 

Nah, saat di Sushi Tei Citos, kami juga memesan menu-menu lainnya, seperti Shimaaji, Chuka Chinmi Gunka, serta Tori Teba Cheese. Kalau untuk sushinya Bubu suka, nah, untuk Tori Teba Cheese ini entah kenapa kurang pas di lidah Bubu rasanya. Saus kejunya itu rasanya pedas, ya. Mungkin karena pedas juga jadi Bubu kurang suka dengan rasanya. 

Chuka Chimni Gunkan

Shimaaji

Tori Teba Cheese


Dessert Sushi Tei

Pernah nggak Manteman makan di Sushi Tei dan memesan menu dessert-nya? 

Sushi Tei memang restoran yang populer dengan pilihan menu sushinya yang sangat beragam. berbagai menu khas Jepang lainnya juga hadir di resto ini. 

Selain itu, Sushi Tei juga memiliki menu-menu dessert yang nggak hanya enak tapi juga tampilannya cantik!

Jadi Bubu dulu saat makan di Sushi tei nggak pernah memesan menu dessert-nya. Tapi suatu saat tergerak juga untuk mencoba dessert di Sushi Tei. Agak lupa dulu kayaknya pertama kali pesan dessert di Sushi Tei itu menu Waffle Ice Cream. 

Sejak itulah rasanya kalau makan di Sushi Tei juga pingin mencicipi berbagai menu dessert-nya. Pernah juga memesan Lava Cake sampai Mikan Cake dan rasanya enaaak! 

Nah, saat ke Sushi Tei Citos beberapa waktu lalu, Bubu juga memesan dessert berupa Yoghurt Berries Sando. 

Yoghurt Berries Sando


Begitu datang, bener aja, kan, tampilannya super cantik dengan warna pink-nya! Warnanya semakin menarik dengan tambahan pelengkap berupa potongan buah stroberi dan daun mint. 

Yoghurt Berries Sando ini rupanya es krim yoghurt rasa buah stroberi yang dibentuk bulat-bulat dan disajikan seperti sandwich dengan bagian atas dan bawah berupa biskuit renyah. 

Asli, deh, satu porsi gini jadi pingin nambah lagi. Hehehe… :D 

Nah, kayaknya, nih, Sushi Tei memiliki menu dessert yang berganti. Soalnya di daftar menu dessert Bubu nggak melihat lagi ada Waffle Ice Cream, menu dessert yang dulu pernah Bubu pesan. 




Saat nulis ini Bubu jadi kebayang buat me time di Sushi Tei dan menikmati dessert-nya. Pingin coba juga yang dessert cake dan cokelatnya! :D 



Bubu Dita 

@rumikasjourney









Related Posts

0 komentar